Tangerang: Polres Metro Tangerang Kota menargetkan 1.850 warga per hari dalam program vaksinasi Merdeka. Vaksinasi Merdeka telah dilaksanakan sejak 1-17 Agustus 2021.“Targetnya disesuaikan dengan jumlah wilayah setempat. Ada 500 hingga 1.000. Kita target 1.850 per hari satu tempat. Tapi ada juga beberapa titik yang melebihi tetap kami layani,” ujar Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Deonijiu De Fatima, Kamis, 5 Agustus 2021.

Deonijiu mengatakan vaksinasi Merdeka berlokasi di 24 titik. Yakni 12 polsek dan di tiap kantor kecamatan yang tersebar di Kota Tangerang dan sebagian Kabupaten Tangerang tiap harinya.
“Kita buat 24 titik serentak setiap hari, makanya masyarakat diimbau untuk melakukan vaksin karena sudah kita fasilitasi,” katanya.

Deonijiu menuturkan untuk menjadi peserta vaksin oleh Polri, masyarakat tidak dibebani oleh banyak syarat yang menyulitkan. Nantinya, lanjut dia, masyarakat akan disuntikan vaksinasi covid-19 menggunakan jenis Sinovac atau AstraZeneca.

“Calon peserta vaksinasi covid-19 dalam program vaksin Merdeka ini, cukup menunjukan KTP baik dari Tangerang maupun luar daerah,” jelasnya.

Deonijiu menambahkan kalau jumlah vaksin di Kota Tangerang mencukupi untuk semua peserta hingga saat ini.

“Nanti kalau ada distribusi dari pemerintah ke Polres kemudian Polda akan kita laksanakan vaksinasi setiap hari tergantung ketersediaan pengirimannya,” ucap dia.

(ALB)

Artikel sebelumyaPolisi Gagalkan Penyelundupan 9,984 Pil Ekstasi dari Malaysia Berkedok Makanan Ringan
Artikel berikutnyaBerikan Vaksinasi untuk Buruh, Presiden KSPI: Terima Kasih Kapolri

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here