Site icon www.ikromulmuslimin.com

Bakti Sosial Si Humas Polresta Banyumas Sambut HUT Humas Polri ke 70

Banyumas – Dalam rangka HUT Humas Polri ke 70 tahun 2021, Si Humas Polresta Banyumas Polda Jawa Tengah melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa penyaluran dan pembagian paket sembako, Jumat (29/10).

Kegiatan yang berlangsung di Balai Pertemuan RW 08 Desa Wangon, Kecamatan Wangon ini dihadiri oleh Kasi Humas Polresta Banyumas Iptu Siti Nurkhayati beserta anggota, Kades Wangon Kecamatan Wangon, Bhabinkamtibmas Desa Wangon serta Perangkat Desa Wangon Kecamatan Wangon.

Kapolresta Banyumas Kombes Pol M. Firman L. Hakim, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kasi Humas Iptu Siti Nurkhayati menyampaikan penyaluran dan pembagian paket sembako tersebut merupakan bantuan dari Kapolresta Banyumas yang ditujukan kepada masyarakat kurang mampu dan juga yang terdampak pandemi Covid-19.

“Sedikitnya ada 52 paket sembako yang disalurkan kepada masyarakat di Balai Pertemuan RW 08 Desa Wangon. Disamping itu, penyaluran dan pembagian paket sembako juga dilakukan secara door to door kepada warga di sekitar lokasi tersebut,” ungkapnya.

Sementara itu, Supriadi, Kades Wangon menyambut baik bakti sosial penyaluran dan pembagian paket sembako yang dilaksanakan oleh Humas Polresta Banyumas kepada warganya.

“Selamat HUT Humas Polri, semoga kedepan Humas Polresta Banyumas khususnya akan lebih banyak memberi rasa aman, melayani dan mengayomi masyarakat,” tuturnya.

sumber : MITRAPOL.com

Exit mobile version