Site icon www.ikromulmuslimin.com

Babinsa Jragung Silaturahmi Dengan Kepala Desa, Bahas Sosialisasi Protkes Kepada Warga Pasca Lebaran

Demak – koranprogresif.co.id – Pasca pelaksanaan perayaan Hari Raya Idul Fitri, Babinsa Jragung, Koramil 13/Karangawen, Kodim 0716/Demak, Serka Masrokin bersama dengan Bhabinkamtibmas, Ipda Handoko melaksanakan silaturahmi ke rumah Bapak Edy Susanto, S.Sos, selaku Kepala Desa Jragung di dukuh Krajan rt 02 rw 07 desa Jragung, Kecamatan Karangawen, Kabupaten Demak, Selasa (18-05-2021).

Serka Masrokin menyampaikan, dalam silaturahmi tersebut membahas rencana sosialisasi kepada warga masyarakat tentang protokoler kesehatan guna mencegah penyebaran covid-19 khusususnya diwilayah Desa Jragung.

“Pada saat lebaran, masyarakat telah berinteraksi baik itu masyarakat dari Desa Jragung maupun yang berasal dari luar daerah. Untuk itu, kita akan tekankan lagi kepada warga untuk tetap melaksanakan protokoler kesehatan diantaranya dengan 5 M yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan menghindari kerumunan dan mengurangi mobolitas dengan banyak orang,” ungkap Serka Masrokin.

‘Hal ini merupakan langkah preventif TNI-Polri dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 diwilayah Kabupaten Demak. Pandemi virus corona belum berakhir, untuk itu kita akan terus menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan disiplin dalam penerapan protokoler kesehatan,” ungkap Babinsa. (Red/Pendim 0716/Demak).

Exit mobile version